Cara Mengatasi Penayangan Iklan Di Akun Adsense Anda Dibatasi

Adsense

Adsense adalah sebuah produk dari google yang berupa periklanan berbasis CPC (cost-per-click) yang memungkinkan pemilik website, atau youtube mendapatkan penghasilan dari iklan yang terpasang di channel atau blog mereka. 

Di zaman sekarang ini orang-orang ramai membicarakan adsense karena youtuber dan banyak yang tergiur akan penghasilan dari adsense tersebut, dari hal tersebut lah kebijakan google tentang adsense menjadi ketat jika dahulu ketika kita ingin mendaftarkan adsense contoh kasus untuk youtube aturan nya tidak terlalu ribet cukup dengan beberapa rule saja, berbeda dengan sekarang jika kita ingin daftar adsense untuk channel youtube kita minimal subscriber harus mempunyai 1000 dan jumlah jam tayang nya 4000 jam wkwkwk makin ketat.

Sama juga dengan website ataupun blog aturan nya seperti itu jika dahulu yang penting minimal dalam sebulan ada 2 artikel yang terbit di blog atau website kita dengan pengunjung minim pun bisa keterima dengan adsense, berbeda dengan sekarang yang lebih ketat hehehe. Kali ini saya akan membahas tentang masalah di adsense jika muncul pesan penayangan di akun adsense anda dibatasi.


1. Penyebab Munculnya Pesan Mengatasi Penayangan Iklan Di Akun Adsense Anda Dibatasi

4 desember 2020 saya kena tilang dari pihak google adsense dengan pesan sebagai berikut "Jumlah iklan yang dapat anda tampilkan telah dibatasi. Buka pusat kebijakan untuk melihat detailnya." Hal tersebut membuat saya kaget kenapa ini dan iklan di website saya ini tidak muncul jadi kosong wkwkwk. Tenang jika kalian mendapatkan pesan tersebut berarti anda kena tilang pihak google adsense anda tidak perlu panik cukup baca dan cermati pesan dari pihak google adsense nya kurang lebih seperti ini pesan tilang nya

Pesan tilang adsense

Dan waktu itu juga saya dapat email dari pihak google adsense seperti ini saya kira dapat pesan pembayaran uang sudah mencapai maximum dan ternyata suratnya pesan tilang wkwkwk

Penayang yang terhormat,
Kami baru-baru ini mengidentifikasi masalah traffic tidak valid di akun AdSense Anda. Oleh karena itu, kami telah membatasi penayangan iklan di akun Anda. Kami akan secara otomatis meninjau dan memperbarui pembatasan ini sambil terus memantau traffic Anda.
Mengapa ini terjadi?
Kami menemukan bahwa traffic yang berpotensi tidak valid digunakan untuk menghasilkan pendapatan iklan di akun Anda. Sebagai pengingat, traffic tidak valid dilarang keras oleh kebijakan Program AdSense. Klik pada iklan Google harus murni berasal dari keinginan pengguna. Penayang tidak boleh meminta orang lain untuk mengklik iklan mereka. Ini termasuk meminta pengguna untuk mendukung situs Anda, menawarkan bonus kepada pengguna agar melihat iklan, dan menjanjikan untuk mengumpulkan dana bagi pihak ketiga untuk aktivitas tersebut. Selain itu, mengklik iklan sendiri, fitur penghasil klik atau sumber traffic otomatis, robot, atau software lainnya yang menipu juga dilarang.
Kami menyadari bahwa Anda mungkin ingin tahu lebih banyak tentang aktivitas yang kami deteksi. Karena informasi ini dapat digunakan untuk menghindar dari sistem pendeteksian kami, kami tidak dapat memberikan informasi kepada penayang tentang aktivitas akun tertentu, termasuk pengguna yang mungkin terlibat.
Perhatikan bahwa jika Anda diketahui melanggar kebijakan Program AdSense, kami akan mengambil tindakan penegakan kebijakan lebih lanjut pada akun Anda atau mungkin menonaktifkannya secara permanen.
Apa yang harus saya lakukan sekarang?
Akun Anda masih dapat diakses sepenuhnya dan Anda dapat melihat detail tentang masalah tingkat akun ini di Pusat kebijakan. Meskipun pembatasan penayangan iklan ini biasanya memengaruhi penayang selama kurang dari 30 hari, dalam beberapa kasus mungkin lebih lama. Sebaiknya Anda bersikap proaktif dalam memastikan traffic iklan Anda mematuhi kebijakan Program AdSense. Terima kasih atas pengertian dan kerja sama Anda.
Hormat kami,
Tim Google AdSense

Hal tersebut membuat saya lemas dan cemas karena saya kira kena banned permanen atau apapun itu yang menyebabkan website saya ini tidak bisa menghasilkan uang lagi, akan tetapi setelah saya baca dan searching dan ternyata itu hanya tilang peringatan saja jadi akun adsense website kita tidak kena banned secara pemanen oleh pihak google setelah di telusuri ternyata ada beberapa faktor yang menyebabkan website saya ini kena tilang pihak google adsense berikut beberapa hal yang menyebabkan munculnya pesan tersebut yaitu di antaranya sebagai berikut :

  • Share artikel ke sosial media secara berlebihan faktor ini biasanya sering kita lakukan ketika kita membuat artikel di website kita, biasanya untuk menambahkan trafik pengunjung website kita hal ini lumrah dilakukan akan tetapi google adsense mempunyai kebijakan yang dimana google akan menghargai orang yang mendapatkan trafik secara organik atau murni hasil dari mesin penulusuran google. Sebenarnya sah-sah aja kita membagikan artikel ke sosial media akan tetapi perlu diingat syaratnya harus dari murni dulu hasil mesin pencarian baik atau melalui google atau search engine laiinya, ketika artikel kita sudah banyak yang baca dan lihat baru kita lakukan share ke sosial media akan tetapi jangan terlalu berlebihan juga.
  • Mengklik iklan sendiri hal ini saya pernah lakukan juga wkwkw karena waktu itu belum pernah kena tilang pihak google adsense setelah dapat tilang baru saya berhenti dan sesudah membuat artikel biasanya saya biarkan aja tidak membuka website saya, karena jika kalian menggunakan jenis iklan otomatis atau iklan apapun ketika load halaman website atau blog kita itu adsense mulai menghitungnya, jadi diusahakan jangan pernah membuka halaman nya jika kalian sudah membuat sebuah artikel di website kalian, karena untuk mencegah tilang kebijakan trafik
  • Membuka halaman menggunakan ip lain basicly hal ini saya lakukan karena saya seorang anak IT saya lakukan secara random sih, baik itu menggunakan bot yang saya buat sendiri ataupun secara acak menggunakan IP yang berbeda, jangan pernah meniru cara ini takutnya kalian kena banned secara permanen hehehe. Karena iseng dan mengetes aja sih saya melakukan hal ini dan juga karena duit juga wkwkwk caranya waktu itu saya membuka website saya dengan beberapa browser terus menggunakan VPN dan mendapatkan ip yang berbeda dengan negara yang berbeda jadi tiap hari saya membuka website dan mengklik iklan di blog saya dengan ip dan negara yang berbeda untuk mendapatkan trafik dan uang tentunya, akan tetapi setelah kena tilang saya sadar dan tau bahwa google emang udah ketat dan pinter juga dan yang terpenting itu trik curang dan pastinay tidak berkah juga hehehe tidak ada salah nya kita mencoba dan berkesperimen.

Yup mungkin itu beberapa faktor yang saya temui dan analisis yang menyebabkan saya kena tilang dari pihak google adsense, setelah dari situ saya mendapatkan banyak pelajaran dan sering-sering membaca beberapa kebijakan yang di buat oleh google.


2. Cara Mengatasinya

Seperti kata pepatah "Dimana ada masalah disitu ada solusi atau jalan keluarnya" jangan patah semangat jika kalian kena tilang kalian harus bersyukur karena kalian tidak di banned secara permanen google hanya memberitahu saja kepada user nya agar lebih bijak dalam menggunakan produk nya. Berikut adalah penjelasan bagaimana kita mengatasi masalah jika kena tilang pihak google dengan pesan "Jumlah iklan yang dapat anda tampilkan telah dibatasi" :

  • Hapus semua kode iklan di website atau blog kita dari beberapa situs yang saya searching dan kunjungi rata-rata menyarakan kita untuk mencopot semua kode iklan di website kita, awalnya saya agak riskan juga dengan hal ini setelah mebandingkan beberapa referensi dan membaca kebijakan google baca disini https://support.google.com/adsense/answer/7003627?hl=id untuk cara menghapus kode nya silahkan kalian hapus satu-satu dimana kalian meletakan kode iklan google adsense kalian dan jangan lupa jika kalian mengaktifkan iklan otomatis google ubah dari aktif menjadi tidak aktif telebih dahulu.
  • Kurangi share iklan di sosial media jika kalian membagikan konten artikel kalian di beberapa situs sosial media hapus dulu link tersebut jika kalian masih dalam masa peninjauan dan masa tilang.
  • Bersabar dan menunggu peninjauan pihak adsense sediakan kopi dan cemilan yang kalian sukai untuk memantau semua aktifitas yang terjadi pada website kita ketika sedang mengalami peninjauan, intinya harus sabar sampai di halaman dashboard adsense anda pesan tilang tersbut hilang dan mendapatkan notifikasi seperti pada gambar di bawah ini
    Setelah pesan tilang hilang dan kalian sudah mendapatkan notifikasi masalah telah terselesaikan jangan terburu-buru untuk memasang dan mengaktifkan iklan nya lagi kembali kalian harus sabar menungu 3 hari ke atas atau lebih seperti pada pesan pusat kebijakan adsense yang berbunyi seperti ini 

    Pembatasan penayang

    Jika kolom "Harus diperbaiki" menampilkan "Tidak", artinya situs Anda memiliki konten yang termasuk dalam Pembatasan Penayang Google. Meskipun dapat memilih untuk memonetisasi jenis konten ini, Anda kemungkinan akan menerima pengurangan iklan karena tidak semua sumber iklan dapat mengajukan bid untuk konten tersebut.

    Jika sudah mengatasi salah satu pembatasan penayang di situs, bagian situs, atau halaman, Anda dapat meminta peninjauan. Atau, jika ingin berhenti menayangkan iklan di halaman, Anda dapat menghapus kode iklan AdSense dari halaman tersebut, lalu iklan akan secara otomatis dihapus dari Pusat kebijakan dalam waktu 7-10 hari. Untuk iklan Otomatisbuat grup URL baru, pilih halaman yang penayangan iklannya ingin Anda hentikan, dan biarkan semua format iklan tidak dipilih.

    Harap bersabar dan menunggu setelah lewat dari 3 hari atau lebih barulah kalian coba pasang kembali iklan kalian dan di harapakan tidak mengulangi lagi hehehe.
  • Pantau website atau blog kita hal ini wajib dilakukan untuk memantau aktifitas trafik pada situs kita teman-teman bisa mengunakan beberapa produk google seperti google analytic atau pun google search console untuk mengetahui sumber trafik pengunjung ke website kita itu kebanyakan dari mana asalnya atau sumbernya.
  • Jangan berhenti membuat artikel atau menulisnya jangan sampai ketika kita kena tilang dari pihak google adsense hal tersebut membuat teman-teman malas untuk menulis kembali google akan lebih menghargai kepada usernya jika terus memperbaiki konten-konten mereka ataupun konten baru. Hal yang saya lakukan adalah menulis artikel seperti biasa dan juga mengupdate konten lawas jika ada kata-kata pada konten tersebut yang dirasa kurang.

Dalam beberapa kasus masa peninjauan bisa lebih dari 3 hari atau lebih tergantung dari pihak google adsense nya kalian harus banyak bersabar dan jangan terlalu buru-buru harap bersabar pantau terus trafik dan jangan lupa update atau buat konten baru nya.

Yup Alhamdulilah mungkin segitu yang bisa saya sharing semoga bermanfaat bagi teman-teman, jika ada yang tidak mengerti, ada kesalahan dalam penulisan dan ada yang ingin ditanyakan atau di tambahkan bisa tulis dikolom komentar terimakasih.

Posting Komentar

0 Komentar